Resep Paff Pastry Wortel - Resep Enak

Bahan Kulit:

  • Tepung terigu protein sedang 250 gram
  • Telur 1 butir
  • Air sari wortel 1/2 gelas
  • Garam secukupnya
  • Korsvet 200 gram
  • Kuning telur 2 butir, olesan

Bahan Isi:

  • Ragout daging 200 gram, siap pakai

Cara Membuat:

  1. Campur dan uleni tepung terigu, telur, air sari wortel dan garam hingga kalis.
  2. Giling adonan memanjang, isi bagian tengahnya dengan korsvet. Giling kembali adonan memanjang.
  3. Lipat adonan menjadi 4 bagian, kemudian giling kembali adonan memanjang. Ulangi melipat dan menggiling adonan memanjang sebanyak 2 kali.
  4. Pada lipatan terakhir, giling adonan memanjang. Potong dan cetak adonan dalam cetakan cone, lalu rakatkan dengan kocokan putih telur.
  5. Olesi dengan kuning telur pada permukaannya lalu panggang dalam oven dengan suhu 200 derajat celcius selama 20 menit atau hingga matang.
  6. Isi dengan ragout daging dan sajikan.

Saring terlebih dahulu air sari wortel agar tidak keruh warna adonannya.



Lama persiapan: 15 menit
Lama proses : 60 menit
Hasil jadi : 4 buah

Resep Paff Pastry Wortel

Subscribe to receive free email updates: