Resep Masakan Oriental: Jamur Hioko Isi

Masakan oriental adalah menu masakan yang berasal dari negara-negara kepulauan, seperti Indonesia, Jepang, Korea, dan sebagainya. Berbeda dengan masakan kontinental yang mengutamakan protein hewani dengan bumbu siap pakai, masakan oriental menyeimbangkan protein hewani dan nabati sebagai pelengkap makanan pokok, serta dengan bumbu-bumbu segar yang langsung diracik.

Anda penggemar masakan oriental? Ada banyak sekali jenis masakan oriental yang bisa Anda coba, salah satunya adalah jamur hioko isi yang berasal dari Jepang.

Masakan ini dengan mudah dapat Anda buat di rumah, namun tetap memberi citarasa Jepang yang alami di lidah Anda.

Penasaran bagaimana membuatnya? Intip resep berikut.


Bahan utama:

  • 10 buah jamur hioko kering, rendam dalam air panas, buang tangkainya

Bahan isi:

  • 150 gram udang kupas, cincang halus
  • 100 gram daging ayam, cincang halus
  • 100 gram rebung, potong kecil-kecil
  • 1 buah bawang bombay, cincang halus
  • 2 buah cabai merah besar, buang isinya, potong serong
  • 1 batang seledri, iris halus
  • 1 butir telur
  • Garam secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya
  • Cabai bubuk sesuai selera
  • 1 sendok makan minyak wijen
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan pelapis:

  • 150 gram tepung roti kasar
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • Air secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan isi, aduk hingga rata.
  2. Masukkan bahan isi ke dalam mangkok jamur hioko hingga penuh.
  3. Celupkan jamur hioko ke dalam telur kocok, lalu celupkan ke dalam tepung roti. Ulangi proses ini sampai dua kali.
  4. Simpan adonan jamur hioko di dalam kulkas.
  5. Panaskan minyak, goreng jamur hioko hingga berwarna kecoklatan.
  6. Sajikan bersama saus sesuai selera.

Agar jamur hioko isi Anda semakin kaya, Anda boleh menambahkan bahan-bahan isi dengan irisan sosis, daging ikan yang dicincang, hingga sayuran seperti sawi atau selada. Sebaiknya pilih jamur hioko yang agak besar agar hasil masakan semakin terasa.

Demikian resep masakan oriental edisi jamur hioko isi. Selamat mencoba.

Subscribe to receive free email updates: