Resep Cara Membuat Es Cendol Nutrijel Paling Mantap.!!!

Resep Cara Membuat Es Cendol Nutrijel - Halo bunda kembali lagi kita bertemu, nah dalam kesempatan ini kita akan membuat sajian minuman yang sehat dan menyegarkan apalagi kalau bukan es cendol yang sudah sangat merakyat tapi kali ini kita akan menambahkan variasi baru dengan menggunakan nutrijel loh, penasaran bagaimana rasanya.?

Kalau kita ketahui cendol biasanya menggunakan campuran santan dan gula merah sehingga menghasilkan cita rasa yang manis dan gurih apalagi kalau  ditambah dengan nutrijel tak heran kalau rasanya menjadi sedikit agak kenyal dan lembut. Yuk mari kita coba resep es cendol nutrijel dibawah ini.

Resep Cara Membuat Es Cendol Nutrijel Paling Mantap.!!!

Bahan utama yang digunakan:


  • Gula merah sebanyak 110 gr
  • Air 85 ml
  • Es batu secukupnya saja
  • Santan kelapa sebanyak 250 ml
  • Tepung beras sekiranya 6 sendok makan
  • Daun pandan 2 lembar
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Nutrijel plain 1 bungkus
  • Pasta pandan 2 tetes

Cara membuat es cendol nutrijel super mantap:

  1. Terlebih dahulu sediakan panji, kemudian tuangkan nutrijel plain kedalamnya, tepung beras, garam dan pasta pandan juga serta air secukupnya. Kemudian aduk sampai tercampur rata dan rebus hingga matang. 
  2. Tuangkan ke dalam plastik dengan bentuk segitiga hasil campuran nutrijell yang sudah direbus matang di atas. Kemudian ikat dan beri sedikit lubang dibagian ujung plastik.
  3. Tekan-tekan plastik hingga campuran nutrijellnya keluar dan tampung dalam wadah baskom yang sudah diberi es batu dan air es sebelumnya. Ulangi sampai semua campuran nutrijellnya habis.
  4. Selanjutnya membuat kuah untuk es cendol dengan cara mencampurkan santan kelapa dengan daun pandan dan garam kemudian merebusnya sampai matang. Angkat dan sisihkan.
  5. Sementara gula merah dilarutkan ke dalam 75ml air lalu direbus matang. angkat dan sisihkan.
  6. Tuangkan campuran nutrijell yang sudah dibuat cendol ke dalam gelas lalu siram dengan campuran rebusan santan dan rebusan larutan gula merah.
  7. Sajikan bersama tambahan se batu agar lebih terasa segar.

Bagaimana bunda? pasti cukup mudah kan cara membuat resep es cendol nutrijel. Semoga resep yang telah kami bagikan bermanfaat ya. Selamat mencobanya.

Subscribe to receive free email updates: