Resep Masakan Daging Kentang Saus Keju

Bahan:
  • Kentang 250 gram, kupas bersih
  • Daging giling 150 gram, siap pakai
  • Brokoli 300 gram, potong-potong
  • Mentega 2 sendok makan

Bahan Saus Keju:
  • Mentega 1 sendok makan 
  • Tepung terigu 1 sendok makan
  • Susu cair 400 ml
  • Keju cheddar 150 gram, parut
  • Merica bubuk 1/3 sendok teh
  • Gula pasir 1/2 sendok teh
  • Garam 1/3 sendok teh
  • mayonaise 100 gram

Cara Membuat:
  1. Rebus kentang hingga matang, angkat dan potong-potong. Sisihkan.
  2. Didihkan air, masukkan brokoli, rebus sebentar, Angkat dan tiriskan.
  3. Buat saus keju: Panaskan mentega, masukkan tepung terigu dan aduk hingga berbutir.
  4. Tuang susu cair sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga adonan menjadi licin.
  5. Masukkan daging giling dan sebagian keju, aduk rata dan masak hingga hampir matang.
  6. Tambahkan garam dan gula pasir, aduk rata dan angkat.
  7. Siapkan pinggan tahan panas, olesi tipis dengan mentega, atur kentang dan brokoli lalu siram dengan saus keju diatasnya.
  8. Taburi keju dan tambahkan mayonaise, panaskan sebentar dalam oven pada saat akan disajikan.

Rebus kentang jangan sampai terlalu matang, agar tidak hancur pada saat dipanggang.


Lama persiapan : 15 menit
Lama proses : 45 menit
Hasil jadi : 5 buah

Resep Masakan Daging Kentang Saus Keju

Subscribe to receive free email updates: