Resep Masakan Jamur Merang nan Lezat dan Nikmat

Resep Masakan Jamur Merang - Salah satu jenis bahan makanan yang lezat untuk disantap adalah jamur merang. Selain banyak memiliki kandungan gizi dan protein.

Jamur merang ini juga sangat mudah sekali untuk mengolahnya menjadi berbagai macam aneka masakan yang lezat dan nikmat.

Dan berikut kami akan memberikan anda salah satu dari resep masakan jamur merang, yang bisa anda langsung praktekkan dirumah.

Sebelumnya anda mesti menyiapkan beberapa bahan-bahannya terlebih dahulu.

Proses pembuatan resep jamur merang bisa Anda lihat dibawah ini, ikutin tahap demi tahap guna menghasilkan masakan yang lezat.

Resep Masakan Jamur Merang

Bahan-bahan yang harus disiapkan:
  • 300 gram jamur merang
  • 2 buah tomat
  • Cabai rawit sesuai dengan selera Anda
  • Air dan minyak makan secukupnya
  • 3 Sendok makan kecap manis
  • Brokoli 200 gram
  • Kunyit 1cm
  • Garam dan gula secukupnya
  • Masing-masing 3 buah lembar daun salam dan daun jeruk nipis
  • Gula merah secukupnya

Setelah semua bahan-bahan yang dibutuhkan untuk memasak resep masakan jamur merang ini disediakan. Maka proses selanjutnya adalah cara memasaknya. Dan berikut adalah cara memasak resep ini.

Cara Memasak:
  1. Cuci jamur merang dan potong sesuai dengan selera anda, kemudian rendamlah dengan air hangat.
  2. Potonglah brokoli lalu bersihkan.
  3. Haluskan cabai , bawang, garam dan gula. 
  4. Kemudian tumis dengan api yang sedang, masukkan kunyit yang sudah dimemarkan, daun salam dan daun jeruk nipis, aduk hingga merata, lalau masukkan brokoli dan jamur merang tadi , beri sedikit air matang. Dan sedikit garam. 
  5. Setelah itu beri sedikit gula merah dan kecap.
  6. Aduklah hingga kuah mengental dan jamur serta brokoli dirasa sudah empuk.
  7. Setelah sudah matang, angkat dan siap untuk disajikan.

Resep masakan jamur merang yang lezat dan menggugah selera pun siap untuk anda sajikan dan santap bersama para anggota keluarga tercinta yang lainnya.

Cukup mudah sekali bukan resep masakan jamur merang yang sudah kami berikan ini. Dan anda pun bisa langsung untuk mencobanya dirumah saat ini juga.

Semoga berhasil dan selamat mencoba.

Subscribe to receive free email updates: