Resep Cara Membuat Bihun Goreng Sedap Mantap

Bihun goreng adalah masakan sederhana yang cocok untuk lauk makan maupun dimakan tanpa nasi. Berbentuk seperti mie namun dengan tekstur lebih lembut dan ukuran lebih kecil, bihun goreng juga pantas Anda suguhkan kepada keluarga besar atau tamu yang sedang berkunjung.

Bihun juga memiliki kandungan gizi yang cukup baik. Dalam 1 ons bihun terdapat 85 gram karbohidrat, 360 kkal energi, dan hanya 0,1 lemak, sehingga aman dan sehat untuk Anda konsumsi.

Berikut ini resep cara membuat bihun goreng dengan rasa yang sedap dan mantap.

Resep Cara Membuat Bihun Goreng Sedap Mantap

Bahan-bahan:

  • 150 gram bihun kering, seduh dengan air mendidih, lumuri kecap manis
  • 100 gram daging ayam, iris tipis melebar
  • 100 gram udang kecil, goreng setengah matang
  • 5 butir bakso, iris kecil-kecil
  • 2 butir telur, kocok sebentar
  • 75 gram wortel, iris seperti korek api
  • 50 gram sawi hijau, iris sepanjang 5 cm
  • 2 batang daun bawang, iris serong
  • 1 batang seledri, iris pendek-pendek
  • 5 sendok makan minyak goreng
  • Bawang merah goreng untuk taburan
  • Air matang secukupnya

Bumbu halus:

  • 2 butir bawang merah
  • 4 butir bawang putih
  • 1/2 sendok teh merica
  • Garam secukupnya


Cara membuat:

  1. Panaskan 2 sendok makan minyak, masukkan kocokan telur, aduk hingga matang. Masukkan bihun, aduk sebentar lalu angkat. Sisihkan.
  2. Panaskan 3 sendok makan minyak, tumis bumbu halus. Masukkan daging ayam, udang dan bakso.
  3. Tambahkan air matang, lalu masukkan daun bawang, seledri dan wortel.
  4. Masukkan bihun dan telur orak-arik, masak hingga matang dan mengental.
  5. Hidangkan dengan taburan bawang merah dan seledri.

Untuk mendapatkan bihun dengan rasa yang mantap, usahakan jangan terlalu banyak menambahkan garam. Bihun yang enak biasanya lebih berasa manis dan sedikit sekali asin. Saat menunggu bihun matang, Anda boleh menambahkan beberapa sendok kecap manis agar bihun tidak terlalu pucat dan lebih sedap. Selamat mencoba.

Subscribe to receive free email updates: